Internalisasi Nilai BerAKHLAK dan Budaya PIKKIR Balai Besar POM Di Makassar Gelar Kegiatan Donor Darah Bekerjasama dengan UTD Transfusi Darah Provinsi Sulawesi Selatan

  • 349
© BBPOM Makassar
Font size:
Print

Makassar - Core Value ASN merupakan nilai dasar yang harus dipegang teguh oleh seluruh ASN. Core Values ASN berperan sebagai panduan berpikir, bertutur, dan berperilaku. Adapun core Values ASN diimplementasikan dalam kata atau istilah “Berakhlak” yang merupakan akronim dari kata (‘berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif).

Budaya Organisasi adalah suatu karakteristik yang ada pada sebuah organisasi dan menjadi pedoman organisasi tersebut sehingga membedakannya dengan organisasi lainnya. Dengan kata lain, budaya organisasi adalah norma perilaku dan nilai-nilai yang dipahami dan diterima oleh semua anggota organisasi dan digunakan sebagai dasar dalam aturan perilaku dalam organisasi tersebut. Budaya organisasi merupakan nilai-nilai luhur yang diyakini dan harus dihayati dan diamalkan oleh seluruh anggota organisasi dalam melaksanakan tugas. Nilai-nilai luhur yang hidup dan tumbuh kembang dalam organisasi menjadi semangat bagi seluruh anggota organisasi dalam berkarsa dan berkarya. Budaya Organisasi Badan POM di kenal dengan istilah Budaya PIKKIR yang merupakan akronim dari kata (Profesional, Integritas, Kredibilitas, Kerjasama Tim, Inovatif dan Responsif/Cepat Tanggap).

Sebagai bentuk menumbuhkan rasa kepedulian kepada sesama serta sebagai bentuk perwujudan internalisasi core value ASN BerAKHLAK dan budaya organisasi BPOM “PIKKIR”, Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Makassar melalui Tim Agen Perubahan (AOC) menggelar kegiatan Donor Darah yang bekerja sama dengan UTD Transfusi Darah Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (22/04/2024).

Kegiatan bakti sosial ini diikuti oleh pegawai BBPOM di Makassar dan beberapa masyarakat umum. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tiga bulan sekali, dimana pada kegiatan donor sebelumnya dilakukan di bulan Januari 2024 (yang dirangkaian dengan peringatan HUT BPOM).

Dalam kegiatan ini terkumpul sebanyak 25 kantong darah yang diharapkan akan menambah persediaan darah yang akan disalurkan kepada beberapa fasilitas kesehatan dan masyarakat umum melalui UTD Transfusi Darah Provinsi Sulawesi Selatan.

Prev Post Balai Besar POM di Makassar Kembali Melakukan Pengukuhan MAB.......
Next Post Balai Besar POM di Makassar Melakukan Kegiatan Advokasi Prog.......
Komentar 0
Tinggalkan Komentar