Balai Besar POM di Makassar Melakukan Komunikasi, Informasi dan Edukasi Bersama Komisi IX DPR RI di Kampus Universitas Muslim Indonesia

  • 225
© BBPOM Makassar
Font size:
Print

Makassar - Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keamanan Obat dan Makanan, perlu dilakukan pemberdayaan masyarakat melalui Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE). Terjaminnya Obat dan Makanan yang aman, bermanfaat dan bermutu merupakan tugas pengawasan yang diamanahkan pemerintah kepada Badan POM RI. Tugas ini membutuhkan dukungan banyak pihak, termasuk masyarakat selaku konsumen Obat dan Makanan di Indonesia.

Tujuan kegiatan pemberdayaan masyarakat melalui KIE ini adalah untuk mengedukasi Mahasiswa dan Mahasiswi Kampus UMI agar mengetahui tugas dan fungsi Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan di Makassar, salah satunya mengawasi Obat, Kosmetik, Makanan, Obat Tradisional, dan Suplemen Kesehatan.

   

KIE Obat dan Makanan di Kampus Universita Muslim Indonesia dihadiri 500 peserta yang berasal dari Mahasiswa dan Mahasiswi Kampus UMI. Kegiatan KIE diselenggarakan di Gedung Al-Jibra Universitas Muslim Indonesia bersama dengan Kepala Balai Besar POM Di Makassar Dra. Hariani, Apt. Kegiatan KIE ini turut dihadiri Anggota Komisi IX DPR RI, Hj. Aliyah Mustika, SE.,MAP. selaku Tokoh Masyarakat Sulawesi Selatan. Sekaligus memberikan sambutan dalam kegiatan tersebut. Jumat, (20/10/2023)

Dalam sambutannya Aliyah Mustika menyampaikan bahwa “Komisi IX DPR RI hadir Bersama Mitra Balai Besar POM di Makassar untuk memberikan pengetahuan kepada peserta terkait obat dan makanan serta berharap agara materi yang diterima pada hari ini dapat di sampaikan ke lingkungan sekitar sehingga makin banyak masyarakat yang paham terkait obat dan makanan yang aman”.

   

Pada materi yang disampaikan oleh BBPOM di Makassar, disampaikan hal-hal terkait keamanan dalam memilih Obat dan Makanan yang aman melalui Cek KLIK (Cek Kemasan, Cek Label, Cek Izin Edar dan Cek Kedaluwarsa). Banyaknya hoax di masyarakat, perlu disikapi dengan bijak dan masyarakat diajak untuk tidak mudah terprovokasi atau mudah menyebarkan isu yang belum terbukti kebenarannya. “Ingat KATA BPOM”.

Dalam sambutan yang lain Kepala Balai Besar POM di Makassar menyampaikan “Tujuan dari edukasi ini adalah untuk membentuk konsumen yang cerdas, jadi setelah Mahasiswa UMI ini mendapatkan informasi terkait keamanan, mutu dan khasiat obat dan makanan, kami berharap Mahasiswa UMI bisa memutuskan dan memilih obat dan makanan yang aman bagi Kesehatan kita”, ujar Hariani.

Sebagai penutup, diharapkan wawasaan dan pengetahuan Mahasiswa dan Mahasiswi Universitas Muslim Indonesia setelah mengikuti kegiatan KIE ini bisa lebih cerdas dalam memilih Obat dan Makanan yang aman bagi kesehatan.

Prev Post Bimbingan Teknis Internal Pengujian Kimia Pangan Pada Balai.......
Next Post Komitmen BBPOM Makassar Dukung Net-Zero Carbon Programe deng.......
Komentar 0
Tinggalkan Komentar